Wednesday, August 22, 2018

Strategi bermain PUBG Mobile auto Chicken Dinner


Bermain game batel royal memang memerlukan strategi tidak hanya skill, kemampuan dalam membaca situasi sangat penting dimiliki karna biasanya pada game battle royal memiliki maps yang sangat luas. Pada pembahasan kali ini kita akan mencoba menganalisis apa saja yang harus di perhatikan dalam bermain game PUBG? strategi seperti apa yang bisa di gunakan supaya bisa memenangkan pertempuran ?. Untuk menjawab pertanyaan tersebut marilah kita simak artikel berikut ini.

Mengenali Komponen dalam Game PUBG
Komponen dalam game PUBG mobile banyak sekali, ada item konsumsi pada item ini seorang player bisa memulihkan diri dari demage yang di timbulkan oleh lawan seperti minuman kaleng, painkiller, perban, suntik, medkit dll. Komponen ini sangat penting dalam keberhasilan sebuat game. Berikutnya adalah item Equipment item ini adalah pakaian yang di pakai seorang player seperti pelindung peluru, helm dan tas. Selanjutnya ada item senjata dalam game PUBG banyak sekali jenis senjata yang tersedia seperti senjata Sniper, SMG, Shotgun, Assult Rifle, Granat dll. Selanjutnya adalah Item komponen senjata seperti peredam suara tembakan, tempat peluru, peredam getaran dll. Dan yang terakhir adalah item kendaraan, pada item ini tersedia kendaraan roda 2 maupun roda 4. Untuk mengetahui secara jelas kegunaan dari komponen di atas kunjungilah artikel Kegunaan Equipment dalam PUBG.

Stategi Bermain PUBG Mobile

  • Mengatur kapasitas muatan pada Tas, sangat penting bagi player mengatur kapasitas penyimpanan supaya efisensi bisa tercapai dengan maksimal, Untuk kapasitas tas di tentukan sesuai level semakin tinggi lavel tas yang diperoleh maka kapasitasnya semakin besar. Sediakan 15-20% tempat untuk Item Konsumsi, 60-70% untuk peluru, simpan setidaknya 200-300 peluru Assult Rifle dan sisanya bisa untuk penyimpanan peluru Sniper atau SMG tergantung senjata yang kalian ambil. 20-30% untuk yang lain seperti komponen senjata seperti Scope, Muzle, dan lain-lain.
  • Menentukan Track atau jalan, jika anda seorang pemula usahakan turun landas pada tempat yang kemungkinan sepi untuk looting. Ambil jalan memutar pada circle line yang bisa terlihat dalam peta, tujuannya adalah supaya tidak terkena serangan tiba-tiba dari belakang.gunakan secara maksimal rumput dan gedung-gedung tinggi sebagai tempat bersembunyi dan mengintai lawan. Kesalahan player baru biasanya terlalu lama berdiam diri di tempat yang terbuka. Usahakan one shot one kill (meminimalisir tembakan) supaya posisi kita tidak di ketahui oleh musuh.
  • Setting Control pada PUBG, Pada tahap ini adalah yang paling penting dalam permainan PUBG Mobile. Sesuaikan grafik dengan spek gadget kalian. Mengatur sensitifitas pada tembakan yang berskala jauh pada sensitifitas yang rendah, dan pada target dekat di atur supaya sensitifitasnya cukup tinggi. Untuk lebih lengkapnya masalah Setting Control anda bisa melihat artikel ini Setting Control terbaik di PUBG Mobile.
  • Cara Bermain, Gunakan senjata sesuai jarak tembak, Gunakan Sniper untuk jarak pandang scope 4x sampai 8x, Gunakan senjata Assult Rifle pada jarak menengah yaitu jarak pandang scope 2x sampai 4x, selanjutnya gunakan SMG atau Shotgun pada jarak dekat. Hal ini sangat penting Karena setiap jenis senjata memiliki spesifikasi yang berbeda-beda.
Demikian Artikel tentang Strategi bermain PUBG, kunjunugi Artikel kami yang lain seputar Teknologi, Kesehatan dan Games


EmoticonEmoticon